Sabtu, Januari 10, 2015

Interview With This Spring Of Death

Talenta Muda nan Berbahaya kali ini datang dari This Sping Of Death, band death metal asal bogor ini dalam waktu dekat akan melepaskan debut album penuh pertama mereka dengan title Ouroboros yang akan dirilis melalui label asal bandung yakni Extreme Soul Productions. Pada kesempatan kali ini gw akan menginterview band berbahaya tersebut. Simak Interview pasukan jihad webzine bersama ouroboros dibawah ini. 

PJW : Hallo T.S.O.D bagaimana kabar kalian dan sedang sibuk apa aja selain menyiapkan album pertama ?
TSOD : hail! kabar alhamdulillah kami baik sehat walafiat semoga kalian juga ya aamiin, masing-masing kami sibuk rutinitas seperti halnya individu pada umumnya aja hehe.. seperti kerja, kumpul-kumpul, briefing, latihan, havefun dll hehe..dan kami jg lagi membicarakan tentang launching utk album perdana kami, dan juga utk tour promo album..minta do'anya ya supaya semua rencana rampung aamiin.

PJW : Bisa diceritakan kapan kalian berdiri dan mengapa memilih nama "This Spring Of Death" ?
TSOD : since 2008 this spring of death terbentuk with line-up Tommy, Muhammad Aip, Adzi, Gery dan Wandy yang masih belum muncul niat serius sampai menggarap album, pada akhirnya dengan bertambahnya kualitas dari segi wawasan, musik, pemikiran, attitude, umur dan juga selera musik, karena selera akan membentuk dan menentukan kualitas yang kami ciptakan.singkat cerita awal tahun 2010, 3 player signout dari this spring of death, Tommy bersama Muhammad Aip mulai mencari player lain yang sesuai untuk kepentingan this spring of death, akhirnya pada pertengahan 2010 new line-up kami terbentuk : Tommy (Vocals) Muhammad Aip (Guitars) Muhammad Rifal (Bass) and Boby Afandy (Drum). Dan kami berkomitmen untuk serius utk menggarap album pertama kami yang bertajuk "OUROBOROS" yang akan direlease pada 14/02/2015 oleh EXTREME SOULS PRODUCTION. this spring of death sebetulnya ketika kita memikirkan kiamat sih tepatnya hari kiamat di musim semi. karna tidak selalu saat musim semi itu indah ya hehe..

PJW : Siapa nih yang menjadi influence kalian dalam bermusik baik musisi local ataupun luar ?
TSOD : kalau yg berpengaruh banyak ya karna kita semua open minded gak cuman 1 hal aja tapi semua yang menurut kita asik keren dan masuk sama kita untuk local TIELMAN BROTHERS, EDANE, BURGERKILL, SIKSAKUBUR dll msih banyak, luarnya pasti ya BLACK SABBATH, THE BEATLES, JIMMI HENDRIX, EVH, DEEP PURPLE, JUDAS PRIEST, MOTLEY CRUE, SLAYER, METALLICA, PANTERA, SUFFOCATION, CANNIBAL CORPSE, SIX FEET UNDER, DECAPITATED, MESHUGGAH, ORIGIN, DECREPITH BIRTH, DREAM THEATER, SYMPHONY-X.. msh banyak lagi ga bakal beres kalau disebutkan semua hehe..

PJW : Equipment-equipment apa yang menunjang kalian agar sound-sound di album ini terlihat sempurna?
TSOD : kalo untuk equipment kita sesuaikan dengan selera musik dan selera masing-masing, seperti Muhammad Aip di gitar dengan jackson dgn ampli mesa, krank cabinet marshall 1960 kita mix sound nya biar sesuai selera dan dimainkan plugin play, untuk Boby Afandy di drum dengan pearl refrence all, zildjian cymbal, Muhammad Rifal di bass dengan epiphone embasy dan menggunakan ampli ampeg.

PJW : Sejauh ini sudah sampai mana pengerjaan album Ouroboros ?
TSOD : pengerjaan album pertama kami ini sudah selesai semuanya jadi sekarang mungkin tinggal cetak cover cd dan tunggu release nya saja.

PJW : Tema apa yang kalian pilih untuk album Ouroboros ini ?
TSOD : tema di album pertama ini kami ingin ceritakan realita didunia yang penuh dgn penyimpangan-penyimpangan, dosa, crime, watak jahat yang menjerat para individu maupun kelompok, dengan lirik yang sedikit vulgar dan mudah dicerna mudah - mudahan, disetiap lagu menceritakan sebab - akibat. pesan-pesan yg ingin kami sampaikan bahwa setiap perbuatan negatif pada saat hidup akan ada akibatnya pada saat masih hidup maupun mati, dan didunia ini tidak semua jahat dan tidak semua baik, yang jahat bisa menjadi baik dan yang baik pun bisa menjadi jahat semua dapat berubah, ini seperti keseimbangan dunia selama dunia belum tamat, makna dari OUROBOROS kami menafsirkan seperti keseimbangan di china ada yin dan yang, ouroboros diambil dari bahasa suku MAYA.

PJW : Berapa jumlah materi lagu yang kalian sisipkan dalam album tersebut dan mungkin bisa disebutkan untuk track listnya?
TSOD : semua ada 9track yang diantaranya 7songtrack dan 2instrument
tracklist :
1. REVELATION  (0:57)
2. THE ANTAGONIST  (2:26)
3. MASOKISMA  (2:45)
4. OUROBOROS  (3:47)
5. FRACTURED DIVINITY  (2:47)
6. THE PILGRIMAGE  (3:46)
7. AT THE THRONE SANCTITY  (2:36)
8. POWERLESS SOUL  (4:10)
9. WHEN THOUSAND SINS THAT EMBRACE  (3:51)

PJW : Dikerjakan sejak kapan album pertama kalian dan dimana ?
TSOD : album dikerjakan dari sekitar november 2011 selama kurang lebih 2 tahun, cukup memakan waktu lama dikarnakan ada berbagai kendala teknis, seperti finansial maklum lah hehehehe.... kami mengerjakan di studio masterplan dengan enginer toteng (forgotten) kita mengerjakannya step by step. kecuali vokal kita record di studio22 cibinong, bogor.

PJW : Dalam album Ouroboros ini adakah kalian berkolaborasi bersama musisi metal lainnya ?
TSOD : untuk album pertama ini tidak ada. hmm.. mungkin album yang akan datang hehe

PJW : Mungkin bisa dijelaskan bagaimana akhirnya kalian bisa berkerja sama dengan Extreme Soul Production untuk perilisan album tersebut ?
TSOD : awalnya toteng (forgotten) merekomndasi beberapa label dan pada akhirnya kami bertemu dengan iwan dari esp yg telah mereview sebelumnya, nah dari situ kita melakukan pembicaraan hangat tentang produksi album sampe akhirnya kami resmi untuk bekerjasama dgn EXTREME SOULS PRODUCTION Records Label.

PJW : Setelah album ini rilis adakah rencana kalian untuk tour album ?
TSOD : Untuk tour kita sedang dalam perencanaan. mudah - mudahan bisa tercapai aamiin. kami minta do'a dan dukungan teman-teman dan keluarga semua ya hehehehe....

PJW : Cover art menjadi hal yang penting untuk tampilan sempurna dalam album, siapakah artworker yang mengerjakan cover Ouroboros ?
TSOD : untuk pengerjaan art cover pengerjaannya sama mas rey hanz, dan untuk layout dan sebagainya kita kerjakan bersama iwan dari esp, dengan waktu yg lumayan singkat karna kita baru spontan mendapatkan ide dari yg kita mau.

PJW : Indonesia merupakan salah satu populasi metalhead terbesar di dunia, menurut kalian bagaimana perkembangan musik metal di negeri ini ?
TSOD : perkmbangan sampai saat ini sudah sangat jauh majunya ya, tetapi yang terlihat hanya beberapa kota di indonesia saja belum merata diseluruh indonesia dan juga musik ini sudah mulai menampakan diri ya sudah mulai muncul kepermukaan, semoga perindustrian musik metal akan semakin maju mulai dari SDM, band, media, EO, LABEL dsb aamiin.

PJW : The last question, apa pesan kalian untuk pasukan jihad webzine dan pembaca ?
TSOD : metal itu harus dipelajari mulai dari musiknya passionya attitudenya dn sebagainya, basicly music itu untuk menyatukan bukan yg lain. metal tidak serta merta sesat dan negatif, mudah-mudahan industri metal dari band, media, eo, record label dan seluruh aspeknya semakin laju dan terus maju. penikmat atau pelaku di industri metal bahkan diluar itu pun tentu pasti harus menunjukan rasa respect satu sama lain. okay mungkin itu saja hehe hail to all of you ma friends and ma family!! catch u up soon guys!

Posting Komentar

Whatsapp Button works on Mobile Device only

Start typing and press Enter to search